METODE BERCERITA DALAM PEMBIASAAN ADAB DI KAMAR MANDI SISWA KELAS 1 MADRASAH IBTIDAIYAH.

  • RAHMAWATI STAI DARUL ULUM KANDANGAN
Keywords: Metode bercerita; pembiasaan; adab di kamar mandi

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif yang ditujukan untuk mendeskripsikan proses pengenalan dan pembiasaan tentang adab di kamar mandi melalui metode bercerita menggunakan media buku bergambar. Karena bagian penting yang harus dimaksimalkan sejak usia dini adalah penanaman nilai agama dan pembiasaan adab islami. Tujuan dari materi adab adalah agar siswa memiliki akhlak dan kebiasaan yang sesuai dengan sunah. Kompetensi Dasar akidah akhlak kelas 1 pada 3.5 dan 4.5 yaitu Menerapkan dan  mempraktikkan adab ke kemar mandi. Data pada penelitian ini dikumpulkan dengan menggunakan teknik observasi, wawancara dan dokumentasi, kemudian dianalisis secara deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa metode bercerita melalui buku bergambar yang dilakukan guru kepada siswanya sangat efektif untuk mengajarkan pembiasaan adab di kamar mandi. Setelah mendengarkan cerita siswa dapat mempraktekkan adab di kamar mandi. Metode bercerita dapat memberikan pemahaman yang lebih mudah. Selain itu bercerita akan menambah wawasan dan pengetahuan anak serta aspek perkembangan anak seperti kognitif, bahasa, sosial dan emosional anak meningkat.

References

Bangsawan, Eriani, Devianti. 2021. Kegiatan Bercerita dalam Mengembangkan Bahasa Anak Usia Dini. Smart kids: Jurnal Pendidikan Islam Anak Usia Dini.

Budiarti, Erna, Dian Farista, Diana Indah Palupi, Ludgardis Wonga Wara, Siti

Agustiani Rubiah, and Umi Harti. 2022. Storytelling One Day One Book

Terhadap Kemampuan Bahasa Ekspresif Anak Usia 4-5 Tahun.” Jurnal

Pendidikan Indonesia 3 (12): 1091–1101.

Isna arifah dwi astuti, dkk. 2024. Pengaruh metode bercerita terhadap kemampuan prososial anak usia dini. Jurnal ceria (cerdas energik responsif inovatif adaptif) vol. 7 no 4.

Khadijah, dkk. 2024. Mengembangkan sosial emosional anak melalui metode bercerita. Dewantara: jurnal pendidikan sosial humaniora. Vol 3 no 3 september 2024. Universitas islam negeri sumatra utara.

Nenny Rosnaeni. 2021. Pendidikan aqidah, ibadah, akhlak untuk anak usia dini di PAUD Tunas Bangsa, Taam Aisyah Miftahul Khoir, Pos PAUD Ar Rahcman, TK Islam Krearif Muhammadiyah Cianjur. Journal riset pendidikan anak usia dini. Prodi pendidikan anak usia dini, fakultas tarbiyah dan keguruan Universitas Islam Bandung, Indonesia. Volume 1 no 1. hal 17-25.

Rahmawati dan Asiah. 2023. Telaah dan ruang lingkup materi akidah akhlak madrasah ibtidaiyah, Jurnal al-ulum vol. 01 no.02. STAI Darul Ulum Kandangan.

Siti Shofia, Aries Dirgayunita. 2024. Studi Literatur Perkembangan Kemampuan Bahasa Anak Usia 4-6 Thaun Bercerita. Al-Athfal: jurnal pendidikan anak. Volume 5 nomor 1, juli 2024.

Wiguna, Ida Bagus Alit Arta, Asti Ariyanti, Ida Ayu Nyoman Yuni Devi Antari, Yolandita, Linda Dewi dan Pujiani. 2023. Strategi Menstimulasi Perkembangan Bahasa Anak Melalui Metode Bercerita. Kumarottama: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini 2 (2): 181-92.

Yulia Muthmainnah, dkk. 2024. Peningkatan literasi kesehatan gigi dan mulut anak melalui cerita dan pengajaran cara menyikat gigi. Bernas: jurnal pengabdian kepada masyarakat. Universitas muhammadiyah semarang, Indonesia.

Zaki Mubarok Latif dkk. 2001. Akidah Islam, (Yogyakarta: UII Press, 2001), h. 99.

Published
2024-07-10
Section
Articles