PENDAMPINGAN KSM FISIKA MENGGUNAKAN PENDEKATAN ISLAMIC CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING DI MA MUWAHIDUN
Abstract
Sejak tahun 2018, Madrasah Aliyah (MA) Muwahidun belum pernah mendapatkan prestasi pada Kompetisi Sains Madrasah (KSM) fisika di tingkat kabupaten. Hal ini disebabkan oleh 1) pembimbingan hanya berfokus pada soal-soal terdahulu, 2) sikap berkompetisi, dan 3) kemampuan menyelesaikan siswa masih rendah. Oleh sebab itu, diperlukan pendampingan kepada siswa MA Muwahidun dengan pendekatan Islamic Contextual Teaching and Learning (ICTL) agar sikap berkompetisi dan kemampuan menyelesaikan soal siswa dapat meningkat. Metode pelaksanaan kegiatan ini menggunakan Participatori Action Research (PAR) dengan tiga tahapan yaitu: tahap persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Studi literatur, observasi, dan wawancara adalah metode yang digunakan untuk mengumpulkan data dalam kegiatan ini. Data yang terkumpul dianalisis secara kualitatif. Hasil yang diperoleh dari kegiatan ini yaitu 1) kisi-kisi KSM fisika berhasil dipetakan berdasarkan ayat-ayat Al Qur’an, 2) sikap berkompetisi dan 3) kemampuan menyelesaikan soal siswa mengalami peningkatan. Keberhasilan kegiatan ini dibuktikan oleh siswa dapat meraih peringkat 1 KSM Fisika tingkat kabupaten. Tim diskusi yang beranggotakan guru mata pelajaran KSM dan dosen tadris IPA IAIN Kudus dibentuk sebagai tindak lanjut dari kegiatan ini.
References
Agus Purwanto. (2008). Ayat-Ayat Semesta. PT Mizan Pustaka.
Ginting, F. W. (2021). PENDAMPINGAN PERSIAPAN KOMPETENSI SAINS NASIONAL (KSN) TINGKAT PROVINSI DI SMAN MODAL BANGSA ARUN ACEH. 5.
Iskandar, H., Prasetyo, D. R., & Aji, M. P. (2021). Hubungan antara Konsep Fisika dan Al-Quran: Analisis Pemahaman Siswa yang Berlatar Belakang Pondok Pesantren. 12.
Kementerian Agama Republik Indonesia. (2022). Petunjuk Teknis Pelaksanaan Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tahun 2022.
Maulina, D., Pramudiyanti, P., Rakhmawati, I., & Meriza, N. (2021). Program Pendampingan Kegiatan Kompetisi Sains Nasional Bidang Biologi Siswa SMAN 5 Bandar Lampung. Wikrama Parahita : Jurnal Pengabdian Masyarakat, 5(1), 73–79. https://doi.org/10.30656/jpmwp.v5i1.2818
Mulyaningsih, N. N., Astuti, I. A. D., & Yona, I. (2021). PELATIHAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS FLIPBOOK 3D DI MGMP FISIKA KABUPATEN SERANG. 9.
Nugraha, N. A., Radiyono, Y., & Rahardjo, D. T. (2021). ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL FISIKA MATERI POKOK IMPULS DAN MOMENTUM KELAS X MIA SMA NEGERI 3 BOYOLALI. 3(1), 6.
Prasetyo, D. R. (2018). Tingkat Pemahaman Konsep Siswa pada Materi Momen Gaya. THABIEA : JOURNAL OF NATURAL SCIENCE TEACHING, 1(2), 79. https://doi.org/10.21043/thabiea.v1i2.4112
Rahimah Embong. (2015). Proceedings International Seminar on Al-Qur’an in Contemporary Society (SQ 2015).
Rahmatullah, A., Hasyim, F., & Wibowo, H. A. C. (2022). INTEGRASI KONSEP FLUIDA DINAMIS DENGAN AYAT AL QUR’AN. 7.
Romlah, D. (2011). AYAT-AYAT AL-QUR’AN DAN FISIKA. 75.
Saputra, Y. D., Fahrezi, I. A., Faisal, M., Dinata, S. A. W., Salim, R., Teluma, Y. C. R., & Azka, M. (2022). PEMBINAAN SISWA SMA DI BALIKPAPAN UNTUK MENGHADAPI KOMPETISI SAINS NASIONAL 2021 BIDANG FISIKA. JABN, 3(1), 47–57. https://doi.org/10.33005/jabn.v3i1.92
Suhendar, U., Ekayanti, A., & Merona, S. P. (2020). Pola Pembinaan Olimpiade Sains Nasional Matematika SMP di Kabupaten Ponorogo. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, 9(2), 179–190. https://doi.org/10.31980/mosharafa.v9i2.638
Syahrir, S., Syazali, M., Maskur, R., Amrulloh, M. A., Sada, H. J., & Listiani, B. (2019). Calculus Module for Derivative Application Materials with an Islamic Contextual Teaching and Learning Approach. Journal of Physics: Conference Series, 1155, 012079. https://doi.org/10.1088/1742-6596/1155/1/012079
Wiyoko, T., Megawati, M., Aprizan, A., & Avana, N. (2019). PENINGKATAN KOMPETENSI SISWA MELALUI PEMBINAAN OLIMPIADE SAINS (OSN). Warta LPM, 22(2), 67–75. https://doi.org/10.23917/warta.v22i2.8619
Yuliana, I. F., Fatayah, F., Priyasmika, R., Purwanto, K. K., Rohmah, R. S., & Maulidah, T. (2022). Pendampingan KSM Bidang Sains Terintegrasi Agama Melalui Pendekatan Hybrid Di Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Pengabdian Masyarakat MIPA dan Pendidikan MIPA, 6(1), 42–48. https://doi.org/10.21831/jpmmp.v6i1.48478
Copyright (c) 2024 Dody Rahayu Prasetyo Dody
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.
Hak cipta dari semua naskah yang masuk dan dipublikasikan oleh Migunani Nusantara menjadi milik penulis. Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Universitas Nahdlatul Ulama Purwokerto selaku penerbit dari jurnal ini berhak mengerbitkan dan menyebarluaskan semua artikel di jurnal ini. Penulis diwajibkan mengisi lembar pernyataan keaslian tulisan (formulirnya dapat diunduh di sini) dan kemudian mengirimkan formulir yang telah diisi ke migunani.nusantara@gmail.com